10 Makanan Sehat dan Bergizi Penurun Berat Badan Paling Efektif

Posted by Husnul Cantik Menawan on

Beberapa hari yang lalu, kami telah mempublikasikan sebuah artikel yang membahas pola makan clean eating yang bermanfaat untuk meningkatkan imun tubuh hingga 80% lebih, menyehatkan dan membuat kulit lebih bersinar, mengurangi resiko penyakit kardiovaskular hingga diabetes, serta bermanfaat juga untuk menurunkan berat badan. Melengkapi artikel tersebut, saya tertarik untuk membahas beberapa makanan sehat dan bergizi yang efektif untuk menurunkan berat badan. Pasalnya, dewasa ini penderita obesitas meningkat dengan sangat drastis. Padahal, menurut penelitian, obesitas lebih mematikan dibandingkan dengan kebiasaan merokok. Penasaran dengan makanan-makanan yang bisa bikin diet jadi lebih gampang? Yuk baca ulasan lengkapnya di bawah ini.

1. Telur memberikan sensasi kenyang yang lebih lama

Menu Salad Telur untuk Diet
Telur memang dikenal memiliki kadar kolesterol yang tinggi sehingga tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan. Meski demikian, penelitian modern justru menemukan bahwa telur (rebus) yang mengandung lemak sehat ternyata sangat baik untuk menurunkan berat badan. Karena itu, tidak mengherankan apabila telur rebus menjadi salah satu makanan untuk diet yang paling populer.

Manfaat utama mengkonsumsi telur adalah untuk menjaga agar perut tetap terasa kenyang lebih lama meskipun kandungan kalorinya tidak terlalu banyak.

Segudang manfaat diet telur rebus lainnya bisa kamu temukan pada buku yang berjudul “The Boiled Egg Diet” yang diterbitkan pada tahun 2018 oleh Arielle Chandler. Pada buku tersebut, disebutkan bahwa pola makan (diet) rendah kalori bisa membantu menurunkan berat badan hingga 11 kg hanya dalam waktu 2 minggu.

2. Alpukat kaya lemak sehat dan efektif menurunkan berat badan


Alpukat adalah salah satu jenis buah yang sangat ideal untuk dikonsumsi bagi siapapun yang ingin menurunkan berat badan. Tidak hanya banyak mengandung serat dan kaya akan asam oleat, alpukat juga mengandung lemak sehat. Karena itulah, buah ini dianggap sebagai salah pilihan buah sehat dan bergizi serta efektif untuk menurunkan berat badan.

Selain bermanfaat untuk membantu menurunkan berat badan, rutin mengkonsumsi alpukat juga bermanfaat untuk: mencerdaskan otak karena mengandung asam lemak omega-3 dan vitamin E alami, bisa membantu tubuh menyerap lebih banyak nutrisi (vitamin A, K, D, dan E), bisa membantu menurunkan jumlah kolesterol jahat (LDL), mengandung Polyhydroxylated Fatty Alcohols (PFAs) yang dikenal sebagai anti-inflamasi yang bermanfaat untuk peradangan (terutama penyebab radang sendi), mengandung lutein dan zeaxanthin yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata, dan dikenal juga sebagai buah dengan kandungan kalium yang lebih banyak dibandingkan pisang.

3. Ikan berlemak bermanfaat untuk mencegah makan berlebihan


Mengkonsumsi ikan berlemak tidak menurunkan nafsu makan. Melainkan, bermanfaat untuk memuaskan nafsu makan. Sehingga, kamu yang mengkonsumsi ikan berlemak tidak akan makan berlebihan. Karena itulah, ikan berlemak seperti ikan tuna, sarden, ikan lele (catfish), ikan makarel hingga ikan herring sangat baik dikonsumsi pada saat diet.

Berbagai jenis ikan berlemak yang telah kami sebutkan di atas, kaya akan nutrisi dan mengandung yodium yang sangat penting untuk menjaga fungsi kelenjar tiroid agar tetap dalam kondisi yang sehat. Kelenjar tiroid yang tidak berfungsi dengan baik akan menyebabkan berat badan mudah naik.

Ikan salmon adalah jenis ikan berlemak yang paling direkomendasikan. Karena kandungan asam lemak omega-3-nya sangat tinggi. Meski demikian, jenis ikan ini tidak mudah kita temukan di Indonesia dan meskipun ada, harganya tidak murah. Karena itulah, kami lebih merekomendasikan ikan berlemak yang mudah dijumpai di pasar dan harganya lebih terjangkau seperti ikan sarden, udang, ikan lele, maupun ikan tuna.

4. Sayuran hijau tinggi serat dan rendah kalori

Diet Sayuran Hijau

Semua sayur-sayuran hijau–rendah kalori dan kaya serat. Karena itulah, sayuran kerap kali ditempatkan di urutan pertama sebagai pilihan makanan untuk diet menurunkan berat badan. Kaya serat dan rendah kalori membuat sayuran juga bisa memberikan rasa kenyang yang lebih lama dan membuat siapapun yang mengkonsumsinya tidak mudah lapar.

Sayuran hijau juga tidak mengandung karbohidrat. Karena itulah, ikan berlemak sangat direkomendasikan sebagai pilihan makanan sehat dan bergizi untuk menurunkan berat badan.

Sebaliknya, sayur-sayuran hijau kaya akan nutrisi, vitamin, mineral, serta antioksidan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan, menguatkan imun tubuh, dan membuat wajah serta kulit lebih sehat serta awet muda.

5. Labu kuning mengandung banyak serat dan kaya kalium


Selain sayuran hijau, labu kuning adalah pilihan makanan sehat dan bergizi lainnya yang cepat menurunkan berat badan. Labu kuning dikenal banyak mengandung kalium dan serat. Kandungan kaliumnya bahkan lebih tinggi dibandingkan pisang.

Labu kuning yang dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan. Mulai dari sayur bening, ditumis, hingga dibuat menjadi berbagai macam kue, apabila dikonsumsi secara teratur akan membantu menurunkan resiko obesitas.

Makanan yang cocok untuk diet ini, juga mengandung antioksidan yang dapat memberikan perlindungan terhadap kerusakan sel.

6. Daging tanpa lemak membantu membentuk otot dan mengurangi lemak


Pada saat diet menurunkan berat badan, kita disarankan untuk tidak meninggalkan daging. Baik yang berasal dari ikan, unggas, dan daging merah seperti daging sapi daging atau kambing.

Karena daging merupakan sumber asam amino esensial dan protein yang dibutuhkan oleh tubuh untuk membangun otot sekaligus menghilangkan lemak.

7. Kacang bisa menjadi camilan terbaik saat diet


Daging adalah sumber protein yang paling mudah diserap oleh tubuh. Jika harga daging terlalu mahal, kamu bisa mengkonsumsi kacang sebagai sumber protein alternatif.

Selain banyak mengandung protein, kacang juga mengandung asam amino seperti L-arginine yang dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan getah bening serta mengurangi resiko retensi air. Kacang juga dikenal memiliki kualitas serat yang sangat bagus, sehingga bisa jadi pilihan cemilan yang sempurna untuk diet.

8. Kentang bisa menjadi sumber tenaga


Tidak mengkonsumsi makanan sumber karbohidrat seperti nasi atau roti selama diet menurunkan berat badan, bisa membuat tubuh kita terasa lemas atau tidak bertenaga.

Agar tidak lemas, cobalah untuk mengkonsumsi kentang. Karena selain bisa dijadikan sebagai sumber energi, kentang juga banyak mengandung kalium, dapat mencegah retensi air, banyak mengandung serat, dan kaya nutrisi.

Karena itulah, kentang panggang atau kentang kukus bisa memberikan rasa kenyang yang lebih lama. Agar kentang tetap bisa memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan dan berat badan, sebaliknya kentang tidak digoreng. Karena, menggoreng kentang dapat meningkatkan jumlah kalori dan lemak tidak sehat yang terkandung didalamnya.

9. Makanan fermentasi menyehatkan usus dan menambah bakteri baik

Tumis Tempe dan Tahu
Apabila usus sehat dan pencernaan lancar, berat badan akan lebih mudah turun. Untuk menjaga agar pencernaan tetap sehat dan lancar, mengkonsumsi makanan fermentasi bisa menjadi alternatif terbaik.

Sejumlah contoh makanan fermentasi bisa yang bermanfaat untuk meningkatkan jumlah bakteri baik di usus diantaranya adalah: tempe, yogurt, kefir, kimchi, brem,tahu, tape singkong, hingga tempoyak.

10. Kacang-kacangan atau nuts cepat mengurangi lingkar perut


Menurut penelitian, rutin mengkonsumsi kacang-kacangan (nuts) seperti almond, pecan, hingga kacang walnut bisa membantu menurunkan lingkar perut. Efeknya berkebalikan dengan konsumsi nasi yang banyak mengandung karbohidrat.

Nuts banyak mengandung asam lemak tidak jenuh tunggal dan ganda. Karena itulah, kacang-kacangan utuh maupun yang dibuat menjadi selai, selain dianggap sehat dan bergizi juga sangat efektif menurunkan berat badan.

Kesimpulan Makanan Sehat Bergizi untuk Menurunkan Berat Badan


Berbagai jenis makanan sehat dan bergizi serta efektif untuk menurunkan berat badan di atas, harus dikonsumsi dalam takaran yang seimbang agar asupan gizi yang diperoleh oleh tubuh juga seimbang. Dengan begitu, selain memperoleh berat badan ideal, kamu juga akan mendapatkan tubuh yang lebih sehat. Dengan tubuh, kulit, rambut, hingga kuku yang sehat, kamu akan tampil lebih energik, cantik, dan percaya diri. Agar tampil lebih sempurna setiap hari, jangan lupa mengenakan model pakaian wanita terbaru yang stylish dan fashionable.


Share this post



← Older Post Newer Post →


Leave a comment

Please note, comments must be approved before they are published.