Tips Memilih Tas Wanita untuk Berbagai Aktivitas
Posted by Husnul Cantik Menawan on
Kesehatan dan penampilan adalah dua hal yang selalu menjadi concern wanita modern. Itulah sebabnya mengapa mereka selalu berusaha mengkonsumsi makanan bergizi untuk menjaga berat badan serta kerap terlihat beli baju dan aksesoris seperti tas model terbaru, meski di lemari mereka--pakaian dan tas sudah menumpuk. Mengapa wanita begitu loyal dalam membeli tas dan pakaian? Mereka bahkan rela merogoh kocek lebih dalam demi bisa membeli tas yang mereka inginkan meski harganya sangat mahal. Dan, bagaimana pula cara memilih tas wanita untuk berbagai aktivitas yang tepat? temukan semua jawabannya dengan membaca artikel ini hingga tuntas.
7 Alasan Kenapa Wanita Suka Belanja Tas dan Pakaian
Bagi seorang wanita, tidak cukup jika hanya punya 5 -- 10 lembar pakaian. Atau, 2 hingga 3 buah tas saja. Meski, terlihat begitu mengherankan bagi sebagian orang, terutama di mata kaum lelaki. Tapi, ini adalah hal yang sangat lumrah dikalangan para wanita. Apa sih yang menyebabkan wanita begitu doyan belanja?
1. Ada begitu banyak perlengkapan wanita yang harus dibawa dengan tas yang berbeda
Wanita adalah makhluk yang kompleks. Tidak seperti pria yang bisa cukup hanya dengan berbekal dompet di saku, wanita justru harus membawa tas untuk mengakomodasi kosmetik, hp, perawatan kewanitaan, uang, dan lain sebagainya. Karena itulah, cewek tidak cukup kalau hanya punya 1-2 model tas saja.
2. Tengsin kalau pakai tas dan baju yang itu-itu aja
Tidak seperti cowok yang kerap cuek-bebek dengan penampilan, cewek kerap merasa bosan dan mudah malu ketika mereka harus memakai pakaian yang itu-itu aja saat pergi ke pesta atau hang out dengan sahabat.
Jangankan untuk pergi-pergi, ketika berada di rumah pun, seorang cewek bisa mudah merasa bosan dengan penampilan yang itu-itu saja. Jadi, jangan heran kalau lihat cewek bisa gonta-ganti baju 2 hingga 3 kali sehari.
3. Karena warna favorit cewek itu nggak hanya pink
Nggak seperti cowok yang identik dengan warna-warna netral seperti warna hitam, coklat, putih, atau warna-warna gelap lainnya, pilihan warna-warna yang disukai oleh cewek lebih beragam. Selain warna-warna yang telah disebutkan diatas, cewek juga suka warna ungu, biru pastel, hijau muda, kuning, merah, lavender, turquoise, dan masih banyak yang lainnya.
Jangan kira, seorang cewek hanya menyukai satu atau atau dua warna saja. Bisa dibilang, meski punya favorit warna, mereka selalu suka dengan semua warna. Karena mereka sangat sensitif ketika memadukan jilbab, atasan, bawahan, sepatu, tas, perhiasan, hingga outer.
4. Mereka sangat mudah tergoda
Jangan salah sangka. Cewek yang terlihat biasa-biasa saja ketika melihat temannya memakai tas lucu dan keren, di dalam dirinya--jiwa kewanitaannya pasti sedang meronta-ronta. Ya, wanita memang sangat mudah tergoda ketika melihat temannya terlihat cantik dengan tas baru, ketika melihat idolanya tampil keren dengan model fashion kekinian, atau ketika melihat cewek lain tampil begitu anggun di sebuah pesta.
5. Memadukan pakaian adalah PR seumur hidup seorang wanita
Kegiatan mix and match adalah kegiatan yang tidak ada habisnya bagi seorang wanita. Setiap pakaian baru yang mereka miliki pasti akan berusaha dipadupadankan dengan berbagai macam aksesoris yang tersedia. Jika tidak ada yang cocok atau jika semua sudah dicoba, jangan heran apabila mereka akan segera berburu tas baru atau pakaian warna lain.
6. Malu banget kalau terlihat kembaran dengan orang lain
Cewek cenderung lebih pemalu dibandingkan dengan cowok. Begitu juga yang mereka rasakan ketika mengenakan produk fashion yang ternyata "kembaran" sama orang lain. Karena itulah, jangan heran kalau wanita lebih suka gonta-ganti outfit dan doyan mix and match demi mendapatkan style fashion yang unik. Artinya, mereka harus membeli lebih banyak sepatu, tas, dan pakaian.
7. Anti memakai pakaian kusam
Selain perhatian terhadap kulit dan kesehatan, wanita juga sangat perhatian pakaian, aksesoris, hingga perhiasan yang mereka kenakan. Jadi, jangan heran kalau mereka lebih rela berdiam diri di rumah daripada dipaksa hangout pakai pakaian kusam atau yang sudah kelihatan out of date.
Tips Memilih Tas Wanita Berdasarkan Aktivitas
Seperti janji saya di atas, selain akan menjawab pertanyaan mengenai “mengapa wanita terlihat begitu loyal berbelanja pakaian dan aksesoris seperti tas dan sepatu?” Saya juga ingin berbagi sedikit mengenai tips beli tas wanita yang cocok untuk berbagai aktivitas.
1. Pilih tas serbaguna
Sebuah tas yang bisa digunakan untuk berbagai situasi dan kondisi atau bisa dibawa ke berbagai macam acara adalah pilihan utama yang harus dimiliki oleh setiap wanita.
Tas jinjing (tote bag) adalah contoh tas yang bisa disesuaikan dengan berbagai situasi dan kondisi. Karena itulah, tote bag layak masuk ke dalam koleksi tas yang kamu miliki.
Jangan berfikir jika tote bag itu hanya berbentuk tas belanja yang konservatif. Tidak perlu khawatir, karena di era modern ini, tote bag hadir dalam berbagai ukuran dan bentuk yang jauh lebih menarik.
2. Tas untuk kerja
Bekerja adalah alasan utama mengapa kita sering keluar rumah sambil membawa tas. Untuk tas kerja. Sebuah tas dengan struktur desain pegangan atas (top-handle bag) adalah pilihan sempurna. Desain tas seperti ini bisa membuat kamu terlihat sangat elegan dan tampil gaya saat pergi bekerja.
Jika menjinjing tas terdengar terlalu melelahkan, kamu tak perlu khawatir. Pasalnya, saat ini ada banyak tas yang dilengkapi dengan tali bahu yang bisa dibuka/pasang.
3. Tas untuk kongkow
Pergi hang out atau konkow-kongkow bareng sahabat seringkali mengharuskan kita membawa tas kecil yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan beberapa kosmetik penting, uang, charger, kamera saku, smartphone, dan beberapa benda pribadi lainnya.
Tas yang cocok untuk kongkow adalah tas bahu. Karena, tas ini ukurannya tidak terlalu kecil seperti tas selempang dan juga tidak terlalu besar layaknya sebuah tote bag.
Tas bahu (shoulder bag) didesain untuk disandang di bahu dengan tampilan yang berseni dan hadir dalam berbagai pilihan. Mulai dari yang sederhana hingga yang kompleks serta hadir dalam berbagai pilihan bahan, mulai dari bahan kulit, kanvas, hingga bludru.
4. Tas pesta
Sebuah tas pesta wajib dimiliki oleh setiap wanita. Karena di saat ada pesta, inilah waktu dimana wanita kerap tampil maksimal dengan mengenakan pakaian dan aksesoris terbaik serta termahal.
Clutch bag adalah tas tangan berukuran sedang yang biasa digunakan untuk membawa personal items berukuran kecil seperti dompet mini, kunci, handphone, ataupun uang.
Tas ini memang identik dengan acara pesta sehingga kerap di bawa-bawa saat kondangan pernikahan. Clutch bag biasanya dilengkapi dengan tali rantai yang selain berguna untuk menambah gaya juga berfungsi sebagai tempat pegangan tangan.
5. Backpack untuk kamu yang suka traveling
Backpack adalah pilihan tepat untuk membawa barang-barang ketika desain backpack atau tas punggung (tas ransel)selain terkenal ringkas juga sangat bermanfaat untuk mengurangi kelelahan. Karena itulah, tas ransel adalah pilihan terbaik untuk berbagai kegiatan travelling.
Kesimpulan Memilih Tas Wanita untuk Berbagai Aktivitas
Rahasia tampil cantik dan gaya bukan terletak pada mahalnya harga tas. Melainkan, terletak pada kesesuaian antara tas dan estetika pribadi serta tempat/aktivitas yang kamu lakukan. Jadi, pastikan kamu selalu mempertimbangkan kapan, kemana, dan bagaimana kamu ingin tampil dengan tas wanita model terbaru yang ingin kamu beli.
Share this post
- 0 comment
- Tags: Backpack, Handbag, Model Tas Wanita Terbaru, Shoulder bag, Tas Branded, Tas Jinjing, Tas Kerja, Tas Pesta, Tas Punggung, Tas Ransel, Tas Wanita, Tips Beli Tas, Tote bag