8 Esensial Tips Agar Wajah Tampil Berseri Cantik dan Menawan

Posted by Dea Cantik Menawan on

Wajah Berseri Cantik dan Menawan

Sebagai lanjutan dari posting sebelumnya untuk mendapatkan tubuh yang langsing, kali ini saya akan focus untuk membahas bagaian yang tidak kalah penting bagi wanita yaitu untuk mendapatkan wajah yang tampil berseri, cantik dan menawan.

Setiap wanita pasti menginginkan wajah yang sempurna, bebas jerawat, terlihat bersih, cantik, dan berseri. Tidak peduli berapapun usiamu saat ini, tampil cantik adalah sesuatu yang selalu kita inginkan bukan?

Selain inner beauty kita juga perlu menjaga kecantikan kulit yang menjadi lapisan terluar dan yang paling sering terlihat di dalam berbagai aktivitas dan kehidupan. Ini adalah organ dari tubuh kita yang perlu mendapatkan perawatan setiap hari dari dalam maupun dari luar.

Jika kamu ingin tampil menawan dengan wajah yang cerah dan cantik setiap hari, berikut adalah beberapa tips wajah cantik dan berseri yang bisa kamu coba.

1. Penuhi kebutuhan gizi harian

makanan_bergizi

Apa yang kita konsumsi setiap hari akan mempengaruhi kondisi kesehatan dan juga kulit. Jika ingin memiliki kulit wajah yang cantik bersinar, berikut adalah 10 makanan terbaik yang sebaiknya dikonsumsi karena dipercaya bisa menyehatkan kulit.

  1. Coklat. Menurut Dr. Bank, Kakao bisa menghidrasi kulit sehingga menjadi lebih kencang dan lebih kenyal.
    Nicholas Perricone, MD, seorang ahli di termologi dari New York City menyarankan kita untuk rutin mengkonsumsi Dark chocholate karena mengandung banyak flavonoid dan antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit..
  1. Yogurt. Masyarakat Indonesia memang masih jarang yang menjadikan yogurt sebagai salah makanan untuk dikonsumsi setiap hari. Padahal, yogurt menurut Dr Wu sangat bermanfaat karena memiliki kandungan protein yang sangat banyak.
    Tidak semua jenis yogurt disarankan untuk dikonsumsi. Para ahli kesehatan menyarankan kita untuk mengkonsumsi yogurt bebas lemak seperti Yogurt Yunani.
  1. Delima. Buah delima kaya antioksidan polifenol yang bisa membantu melawan radikal bebas penyebab penuaan dini dan bermanfaat juga untuk memperlancar aliran darah.
  2. Asam lemak omega-3. Berbagai jenis makanan yang mengandung asam lemak omega-3 seperti kenari dan ikan sebaiknya dikonsumsi dalam jumlah yang cukup setiap hari. Karena makanan jenis ini bisa meningkatkan elastisitas kulit.
  3. Sayur-sayuran berwarna hijau dan kuning. Makanan alami yang bersumber dari sayur-sayuran berwarna apabila dikonsumsi secara teratur bisa membantu mengurangi kerutan, terutama di sekitar mata.

Menurut studi kandungan karotenoid dan antioksidan yang didapat dari sayur-sayuran berwarna orange, kuning, dan hijau bisa membantu menurunkan kerusakan kulit akibat sinar matahari.

Sayuran_sehat

  1. Biji bunga matahari. Biji bunga matahari kaya vitamin E. Sangat baik dikonsumsi untuk menjaga kulit agar tetap lembut dan bermanfaat juga untuk melindungi lapisan atas kulit dari sengatan sinar matahari. Makan segenggam biji bunga matahari setiap hari sangat baik untuk mengatasi kulit wajah kering serta bermanfaat untuk melembutkan bibir.
  2. Kacang merah. Menurut studi, mengkonsumsi setidaknya 4 ons kacang merah setiap hari bisa membantu mengurangi noda di wajah dan efektif untuk mengatasi jerawat.
  3. Kedelai. Kedelai atau produk kedelai seperti tempe, menurut dokter dapat membantu mengurangi hiperpigmentasi karena mengandung sejumlah mineral dan protein.
  4. Oatmeal. Merupakan makanan yang banyak mengandung vitamin dan bermanfaat untuk menjaga gula darah agar tetap stabil. Menurut ahli kesehatan, gula darah yang tidak stabil dapat menyebabkan tingkat hormon androgen di tubuh meningkat, kondisi tersebut berkontribusi menyebabkan kulit wajah mudah tua dan keriput.
  5. Teh hijau. Sejak dahulu, teh hijau telah dikenal sebagai salah satu minuman kesehatan yang memiliki banyak manfaat karena kandungan antioksidan-nya. Menurut seorang konsultan nutrisi dari Equinox Sports Clubs di New York City bernama Jeffrey Morrison, MD, ia mengatakan, "teh hijau bisa membantu melawan peradangan dan mengurangi efek kemerah-merahan pada kulit."

2. Tampil berseri dengan olahraga secara teratur

Olah Raga

Olahraga tidak hanya baik untuk kesehatan tubuh melainkan juga sangat bermanfaat untuk menjaga kulit agar tetap sehat, kenyal, halus, lembab, dan kencang. Para ahli kesehatan menyarankan kita untuk melakukan olahraga setidaknya 1 jam sehari atau minimal 5 jam dalam seminggu.

Hampir semua jenis olahraga baik untuk kesehatan kulit. Kamu bisa memilih latihan atau olahraga yang kamu suka seperti:

  • Jalan kaki
  • Jogging
  • Senam
  • Berenang
  • Bersepeda, dan lain-lain

Rutin berolahraga akan membuat peredaran darah di dalam tubuh menjadi lancar. Dengan darah yang lancar, nutrisi dan oksigen akan disalurkan ke seluruh sel-sel di tubuh dengan lebih baik. Darah yang lancar juga bisa membantu mempercepat proses penyembuhan dan membantu kulit wajah terhindar dari berbagai masalah seperti jerawat.

3. Hindari makanan yang dapat menyebabkan masalah kulit wajah

Ā Makanan Cokelat dan Gula

Para ahli kesehatan menyarankan kita untuk menghindari berbagai jenis makanan dan minuman berikut ini karena berpotensi menyebabkan kulit mudah menjadi tua, kehilangan elastisitas, berminyak, dan bahkan dapat menyebabkan munculnya jerawat. Diantara makanan-makanan tersebut adalah:

  • Makanan dan minuman yang banyak mengandung gula
  • Susu berlemak. Menurut penelitian, susu dapat menyebabkan kulit berjerawat dan bernoda di sekitar dagu, garis rahang, dan di wilayah leher. Ahli kesehatan menyarankan kita untuk mengkonsumsi susu secara modern agar kebutuhan akan vitamin yang didapatkan dari susu tetap bisa terpenuhi.
  • Hindari berbagai jenis makanan olahan seperti roti, keripik, kentang goreng, minuman bersoda, permen, bakso, sosis, dan lain-lain.
  • Kurangi kafein. Kafein dapat menyebabkan dehidrasi. Dehidrasi sendiri bisa menyebabkan kulit kehilangan elastisitas dan kekurangan kolagen, sehingga kulit rentan menjadi keriput dan kendur.
  • Kurangi juga mengkonsumsi berbagai jenis seafood seperti udang, kepiting, dan lobster yang mengandung yodium sangat tinggi. Makanan-makanan tersebut menurut ahli kesehatan dapat menyebabkan pori-pori tersumbat dan bisa memicu munculnya jerawat. Dibandingkan dengan udang dan kepiting, kamu bisa memilih ikan karena banyak mengandung banyak asam lemak omega-3.

4. Lakukan eksfoliasi sebulan dua kali

Agar wajah terlihat cantik dan berseri kamu harus mengangkat sel kulit mati dari wajah. Caranya adalah dengan menggunakan exfoliator (scrub). Exfoliator tersebut bisa kamu buat dengan menggunakan bahan alami seperti gula atau yang lainnya. Jika tidak ingin repot, kamu juga bisa membeli exfoliator yang memang diformulasikan untuk membantu mengangkat sel-sel kulit mati sehingga sel-sel yang lebih muda dan segar bisa menggantikan sel kulit mati tersebut.

Scrub yang baik adalah yang mengandung asam glikolat, yang bisa membantu mengelupas sel kulit mati secara alami, membersihkan kulit, sekaligus mengencangkan pori-pori. Para ahli kesehatan menyarankan agar kita menggunakan exfoliator yang mengandung asam glikolat 30%. Walau demikian dokter juga terkadang menggunakan produk yang memiliki kandungan asam glikolat hingga 70% untuk menghasilkan efek yang lebih dramatis.

5. Cukupi kebutuhan cairan harian

Cukup Air

Kekurangan cairan dapat menyebabkan dehidrasi. Dehidrasi akan membuat kulit menjadi tua, mudah keriput, dan kehilangan elastisitas. Selain dari air putih, penuhi kebutuhan cairan harian dengan mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan. Minumlah setidaknya 2 liter air per hari atau lebih sesuai dengan kebutuhan.

6. Hindari sengatan sinar matahari

Sengatan Sinar Matahari

Sinar matahari memiliki efek positif dan negatif terhadap kulit. Sinar matahari di pagi hari, di bawah jam 10.00 sangat baik untuk kesehatan. Sedangkan di atas jam 10.00 hingga pukul 15.00 sore, sinar matahari sebaiknya dihindari karena berpotensi menyebabkan tan, kanker, dan berbagai penyakit kulit lainnya.

Jika terpaksa harus keluar di siang hari, menggunakan pelindung untuk kulit seperti topi dan tabir surya.

7. Lakukan detoksifikasi

Detox adalah cara terbaik untuk mengeluarkan berbagai jenis racun dan limbah dari dalam tubuh. Ini merupakan cara paling efisien untuk membuat wajah tampil lebih cantik, lebih sehat, dan awet muda.

Beberapa tips detoks yang bisa kamu coba untuk membersihkan kulit diantaranya adalah:

  • Minum air lemon hangat setiap hari untuk membantu mengeluarkan racun.
  • Kurangi minuman-minuman manis.
  • Konsumsi buah-buahan segar dan sayuran.
  • Batasi makanan-makanan ringan yang asin atau banyak mengandung natrium.

8. Gunakan pakaian dengan warna yang tepat

Pemiliha Pakaian Cantik

Mengenakan pakaian yang tepat akan membuat kulit terlihat lebih lebih menonjol. Pilihan warna pakaian memegang peranan penting untuk menunjang penampilan yang maksimal. Dalam memilih warna pakaian, kamu perlu mengidentifikasi warna kulitmu terlebih dahulu. Kulit gelap seperti sawo matang sangat cocok mengenakan pakaian berwarna gelap seperti cokelat, hitam, atau warna-warna gelap lainnya serta beberapa pakain dengan corak minimalis.Ā 

Oh ya silakan bisa click DI SINI untuk lihat pilihan pakaian cantik yang cocok untuk anda ya..!

Ā 

KesimpulanĀ 

Ā Tampil dengan wajah yang berseri bisa kita dapatkan dengan dua factor, factor dalam/internal dan juga factor external.

Factor internal dalam hal ini yaitu kemauan dan motivasi untuk disiplin mulai dari pemilihan makanan dan nutrisi yang tepat dan motivasi untuk selalu aktif dengan berolah raga.

Factor luar/external misalnya protection terhadap kulit, dengan menjaga kelembaban kulit, mejaga dari sinar matahari dan pemilihan pakaian dan aksesori cantikĀ Ā yang tepat, sehingga kita bisa selalu bisa tampil dalam kondisi berseri, cantik, elegant dan menawan.

Ā 

Salam Cantik,

www.cantikmenawan.com


Share this post



ā† Older Post Newer Post ā†’


11 comments

  • Terima kasih untuk tipsĀ² rahasia kecantikannya

    Lia on
  • Terima kasih tips cantik nya šŸ˜šŸ˜šŸ˜
    Sukses selalu

    Anggi Adhya Susbawati on
  • Thx informasinya yang bermanfaatšŸ™

    Via on
  • Thxs info cantiknya….aku suka sekališŸ˜˜

    Dewi Sartika on
  • Ma ksh infonya,sangat bermanfaat sekali

    Hani on

Leave a comment

Please note, comments must be approved before they are published.